#BukanUrusanSaya

Trending Topic
Beberapa hari terakhir tagar #BukanUrusanSaya menjadi trending topic (TT) di media sosial terutama Twitter. Tagar yang menunjukkan sisi cuek, ra urusan, atau urusi saja urusanmu sendiri, urusan saya cuma ini dan ini. Ya, sebelum tagar ini menjadi TT, sudah nangkring 3 hari, kita mungkin menjumpai jenis orang seperti ini di sekitar kita. Teman yang hanya sibuk dengan pekerjaannya sendiri tanpa memperhatikan kesibukan lain, cuek. Atau orang yang tidak urusan dengan kesulitan orang lain misalnya. Atau bahkan muslim yang tidak peka terhadap nasib muslim yang lain? Di Palestina, Mesir, Uyghur dan dimanapun saudara seiman ini berada.
Jika sikap itu dimiliki seorang individu bukan siapa-siapa, tentu saja tidak akan sampai menjadi TT, bahkan 100 juta orang semacam ini pun mungkin tidak akan menjadi TT. Tapi bagaimana jika sikap itu ditunjukkan oleh orang yang memimpin 270 juta orang? Ya, kata Joker “Everybody loose their minds” dan seketika menjadi TT di Twitter.
Saya teringat dengan pesan khutbah pada suatu ketika, pesannya kurang lebih “pemimpin adalah cerminan siapa yang dipimpinnya”. Jadi, apakah tindakan pemimpin itu mencerminkan banyaknya orang di negeri ini yang sama-sama cueknya dengan sekitar? Mungkin saja, saya sendiri pun kadang melakukannya jika sudah merasakan panasnya jalanan aspal dan menjadi pemotor egois, walau pun tidak selalu.
Mungkin sebaiknya kita bercermin bagaimana diri kita, keluarga kita, teman-teman kita, lingkungan kita, sudahkah mereka kita ajak untuk saling peduli kepada sesama? Ya, biar waktu yang akan menjawabnya.
Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *